Polres Bandara Kerahkan Personil Pam Jalur Rombongan Goes Kakorlantas

  



JAGABALI.,COM   Badung, Polres Bandara- Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai mengerahkan personilnya untuk melaksanakan pengamanan goes rombongan Kakorlantas Mabes Polri yang melintasi sepanjang jalur luar Bandara Ngurah Rai, jumat (1/4/2022). 


Personil yang dilibatkan dalam pengamanan ini berjumlah 8 orang masing-masing dari personil Lantas dan personil Samapta yang langsung di pimpin oleh perwira pengawas AKP Ni Luh Tiviasih, S.H.  


Kasi Humas Iptu Ni Luh Mandyani seijin Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP Ida Ayu Wikarniti, S.E mengatakan pengerahan personil pengamanan ini untuk kelancaran rombongan goes yang melintas.


“Penempatan personil pam ini di ploting pada jalur-jalur rawan termasuk di median-median yang arus lalinnya padat seperti pada simpang Harris maupun simpang radar,”ucapnya.


Lebih lanjut Iptu Mandyani menjelaskan diketahui rombongan goes ini start dari Hotel Grand Hyaat  menuju finish di obyek wisata Tanah Lot Tabanan. (bdr33.1)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama