Kodim 0904/Paser, Kecamatan Muara Komam. Dalam rangka membantu meringankan beban warga, Kades beserta Babinsa Batu Butok bagikan Bantuan Langsung Tunai bagi warga binaanya di hari libur. Minggu (7/8/2022)
Sesuai dengan keputusan Pemerintah bahwa tidak semua warga Batu Butok mendapatkan bantuan tersebut, hanya beberapa orang saja.
"Ini diperuntukkan bagi warga yang membutuhkan saja, bagi yang mampu tidak masuk ke dalam daftar" ujar Serka Asman selaku Babinsa.
Biaya yang diberikan Pemerintah sebesar Rp. 300.000,- setiap Kepala Keluarga, disamping itu hanya 95 KK saja yang mendapatkan bantuan tersebut.
"Kami usahakan tepat waktu terkait pembagian bantuan ini khususnya di tengah Pandemi Covid 19" Bapak Arbain selaku Kades Batu Butok menambahkan.
Dim 0904/Psr