Klungkung - Bertempat di Aula Jalaga Dharma Pandhapa Polres Klungkung telah berlangsung kegiatan pembinaan dan pelatihan Calon Anggota Polri T.A 2023 di wilayah Kabupaten Klungkung.Pada Rabu, 15/3/2023
Kegiatan hari ini kita laksanakan pengukuran tinggi badan, pengecekan mata, dan pengecekan buta warna kepada siswa dan siswi SMA yang telah mendaftar di Bagian SDM Polres Klungkung untuk mengikuti kegiatan Binlat Calon Anggota Polri T.A 2023. Ucap Kabag SDM Polres Klungkung Kompol I Nengah Sukerna,S.H.,M.A.P
Kabag SDM Polres Klungkung menambahkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan oleh Panitia dari Polres Klungkung yang tergabung didalamnya dari fungsi Si Dokkes untuk mengecek kesehatan, dan Bagian SDM melaksanakan pendataan untuk siswa dan siswi SMA yang sudah memenuhi syarat untuk mengikuti binlat Calon Anggota Polri T.A 2023
Disamping itu juga kegiatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran test yang nantinya akan dilalui oleh para peserta dalam mengikuti seleksi masuk menjadi anggota polri tahun 2023. Sehingga pada pelaksanaannya nanti pada saat mengikuti test nanti para peserta pelatihan tidak kaget. Imbuhnya (*)