BARABAI-Babinsa jajaran Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah tetap melaksanakan pendampingan pertanian, meski sedang melaksanakan ibadah puasa pada bulan Ramadhan.
Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1002-04/Labuan Amas Selatan Sertu Irwan Yuliadi melaksanakan kegiatan ketahanan pangan panen jeruk nipis bersama pok tani di Desa Mahang Baru Kec. Las Kab.HST. Selasa (11/04).
Pendampingan penen jeruk nipis milik kelompok tani Lhok Candiki dalam rangka mengawal program ketahanan pangan Nasional.
“Ini merupakan salah satu upaya Kami (Babinsa) di wilayah binaan, dengan hadir ditengah-tengah masyarakat guna memberikan motivasi kepada para petani,"ujar Sertu Irwan Yuliadi
Sementara itu Danramil 1002-04/Labuan Amas Selatan Kapten Inf Moh.Alip Suroso menuturkan bahwa mulai dari proses penyiapan lahan hingga Panen Babinsa selalu hadir, guna mendukung serta memberikan semangat kepada petani, dan itu penting dilakukan, selain itu tali silaturahmi juga akan lebih erat."katanya
Menurutnya, Kalau menanam itu mudah, intinya keberhasilan panen itu dilihat dari tahapan perawatan, jadi perawatan tanaman itu sangatlah penting karena akan mempengaruhi hasil panen,"tegasnya.(pendim1002).