Satgas Binluh Bagikan Brosur dan Pemasangan Spanduk Imbauan di Pasar Galiran


Bali-Operasi Bina Waspada Agung 2023 Melalui Satgas Binluh Polres Klungkung kembali Bagikan Brosur Untuk Ciptakan Harkamtibmas Menjelang Pesta Demokrasi Pemilu 2024 Tetap Kondusif di wilayah hukum Polres Klungkung. Pada Selasa 5 September 2023


Hari ini kami melaksanakan kegiatan penyuluhan serta membagikan brosur kepada masyarakat yang di jumpai bertempat Terminal Galiran dan Pasar Galiran.


Tim Satgas Binluh Ops Bina Waspada Agung 2023 Polre Klungkung dipimpin langsung oleh Ipda I Wayan Sukadana bersama personel Satgas Binluh melaksanakan himbauan kamtibmas serta membagi bagikan brosur/ selebaran yang bertujuan untuk mengajak masyarakat mensukseskan pemilu 2024 dengan jujur dan adil.


Pelaksanaan Ops Bina Waspada Agung 2023 dilaksanakan dengan cara preemtif dengan tujuan bahwa masyarakat dikabupaten Klungkung untuk ikut bersama sama menjaga harkamtibmas agar tetap kondusif sehingga nantinya Pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar.


disamping melakukan pembagian brosur kepada masyarakat, Kami juga melakukan pemasangan spanduk dimana kita pilih di Pasar galiran ini karena Pasar sebagai tempat berkumpulnya orang yang nantinya pesan pesan kamtibmas ini dapat tersampaikan. Kata Ipda I Wayan Sukadana


Pemasangan Spanduk dan pembagian Brosur ini sebagai ajakan dari Pihak kepolisian agar masyarakat mau berperan aktif dan turut serta bersama sama jaga harkamtibmas. Imbuhnya (*)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama